Tepat dibelakang saya Gunung Paling terkenal di Jawa Timur, Sejuta Pesona dan sensasi yang akan kita rasaan saat anda ngunjungi tempat ini, gunung dengan ketinggian 2.329 mdpl yang telah memuntahkan jutaan kubik pasir hitam, bukan saja membuat tempat ini menjadi seram karena letusanya, bahkan sebaliknya membuat tempat ini menjadi objek wisata alam yang sungguh luar biasa.
Mengelilingi lautan pasir dengan Mobil jeep 4WD untuk mengunjungi tempat tempat yang khas di daerah tengger seperti bukit teletabis serta pasir berbisik.
Atau bagi anda yang ingin sekali menaiki kuda seperti di film kobai sambil mengacungkan jempol untuk merasakan perjalanan di atas punggung kuda tentu sangat luar biasa ditemani hamparan pasir yang luas nan hitam, tentu mebuat sensasi yang luar biasa. Berkuda menyusuri dinding dinding pasir serta menanjak didekat aliran lahar gunung bromo.
semilir hembusan angin di pagi hari yang terbebas dari polusi udara yang ditemani kabut tipis bergulung gulung, serta hamparan cakrawala yang maha indah terlukis jelas untuk dapat di nikmati di sini, sensasi terik nya matahari seperti di padang pasir memambah ke elokan alam jawa timur.
setelah anda melewati pura Poten suku tengger suasana yang berbeda akan anda rasakan disini, Tik tak tik tuk suara iring iringan suara sepatu kuda yang menaiki puncak gunung bromo seperti melantun kan lagu tanah air beta, mengucap syukur akan tiada tandingnya di dunia.
naik turun punggung kuda diatas sebuah pelana dan kekikikan suara kuda di jalan yang menanjak anda dapat rasakan disini sensasi berkuda disini terutama bagi yang lelah untuk menaiki puncak Gunung Bromo, Tunggu apa lagi buka matamu, hanya dengan 50 rb rupiah anda dapat menyusuri keelokan gunung bromo dengan berkuda, nikmatilah keindahan indonesia.
selamat menikmati nusantara indonesia.........