Senin, 09 Oktober 2017

Jonggol Garden Rekreasi Selfie

Jonggol Garden merupakan rekreasi selfie yang paling baru berada di desa cibodas kecamatan Jonggol. Wisata ini di buat untuk mengdongkrak sektor pariwisata yang berada di Jonggol khususnya desa cibodas. Kepala desa cibodas yakni bapak Suhanda Anda Permana mengajak saya untuk berkeliling desa untuk melihat lihat potensi desa wisata yang ada di desa cibodas.

awalnya saya terdampar di tempat ini karena kebetulan Tim PKM yang saya ketuai, mengadakan survei lokasi yang akan di jadikan pelatihan Internet. Bersama Bapak Suhanda.


wisata Jonggol garden ini nantinya akan menjadi Icon baru di jonggol menurut bapak suhanda, tempat ini cocok bagi yang suka selfie dia atas pohon, yang sudah disediakan tempat untuk berfoto. Pada saat saya datang ke tempat ini 5 Oktober 2017  kebetulan tempat ini masih  dalam tahap pembangunan.

Terlihat di sekeliling beberapa fasilitas sedang dibangun.


Selain tempat berselfie, berbagai fasilitas seperti kolam renang, pendopo, saung dan restoran, serta taman bermain  akan di sediakan di tempat ini. Untuk menuju Tempat ini amatlah mudah, dari Jika anda dari daerah subang, karawang (jika lewat tol keluar cikarang barat/lemah abang ) dapat mengakses jalan menuju Cikarang melewati jalan cibarusah (lurus terus hingga di ujung jalan  menemukan pertigaan ambil kanan ke arah jonggol) menuju pertigaan cariu ambil kiri menuju arah jonggol tidak jauh dari sana sekitar 3 Km cari jalan nyalindung ( merupakan jalan desa) kemudian masuk kejalan M bakrie jika telah melewati jalan m barie lurus aja sejauh 6 Km menuju desa cibodas dari desa cibodas lokasi sudah dekat, 

Jika dari arah  cibubur, depok ikuti rute ke arah taman buah mekarsari. dari taman buah mekar sari  lurus terus ke arah pertigaan cariu,  ambil jalan lurus menuju arah jonggol tidak jauh dari sana sekitar 3 Km cari jalan nyalindung ( merupakan jalan desa) kemudian masuk kejalan M bakrie jika telah melewati jalan m barie lurus aja sejauh 6 Km menuju desa cibodas dari desa cibodas lokasi sudah dekat,




tempat ini tidak kalah menarik dengan maribaya lodge yang banyak menghabiskan uang hanya ingin berselfi di satu tempat saja, tapi berbeda dengan di tempat ini hanya bayar di pintu masuk saja kita dapat berfoto dimana saja dengan gratis. Informasi dari bapak suhanda masuk sebesar 10.000.

Orang jonggol wajib mengunjungi tempat ini.Tidak jauh dari tempat ini ada sebuah wisata alam yang belum terkenal yaitu goa ciwadon.