Senin, 29 Juli 2024

Ujikompetensi Analis program


Selamat Siang semuaaaaa, mumpung lagi ada waktu nih kita nulis dulu tentang kegiatan kali ini, seperti di gambar di bawah ini sudah pasti tau dong lagi ngapain kita.



Yup bener kita habi proses uji kompetensi, apasih tujuan uji kompetensi itu?... yaitu bertujuan untuk mengukur dan memastikan bahwa seseorang memiliki kompetensi yang diperlukan sebagai seorang yang kompeten di bidang tersebut contohnya kompetensi bidang  analis program. Analis program adalah profesi yang fokus pada analisis kebutuhan, perancangan, serta pengembangan aplikasi atau sistem perangkat lunak, baik di lingkungan bisnis maupun teknologi.

dimana di adakan Ujikompetensi ?.... Uji kompetensi ini dilakukan melalui Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang terlisensi oleh BNSP.  lalu aspek saja yang biasanya diuji dalam sertifikasi ?... contoh kita ambil Skema  Analis Program kebutuhannya antara lain antara lain:

  1. Analisis Kebutuhan Sistem: Kemampuan untuk menganalisis kebutuhan pengguna atau bisnis, merumuskan masalah, dan menentukan spesifikasi sistem atau perangkat lunak.
  2. Perancangan Sistem: Kemampuan dalam mendesain arsitektur sistem, termasuk pemodelan data, flowchart, dan alur proses bisnis.
  3. Pemahaman Bahasa Pemrograman: Kemampuan untuk mengerti dan mengarahkan penggunaan bahasa pemrograman yang sesuai dalam proses pengembangan aplikasi.
  4. Pemahaman Metodologi Pengembangan: Pengetahuan mengenai berbagai metodologi pengembangan perangkat lunak seperti Agile, Waterfall, atau DevOps.
  5. Pengujian dan Evaluasi Sistem: Kemampuan melakukan pengujian sistem, analisis kesalahan, dan perbaikan untuk memastikan bahwa perangkat lunak atau sistem berfungsi dengan baik sesuai spesifikasi yang telah ditentukan.
  6. Komunikasi dan Dokumentasi: Keterampilan untuk mendokumentasikan sistem dan melakukan komunikasi yang baik dengan tim pengembang, klien, dan pengguna akhir.
Dan Terakhir Sertifikasi dari BNSP ini diakui di tingkat nasional dan membantu para analis program mendapatkan kepercayaan dari pemberi kerja, terutama dalam proyek-proyek yang memerlukan jaminan kompetensi. Bagi perusahaan, memiliki tenaga kerja yang bersertifikasi memberikan jaminan kualitas yang lebih tinggi dan memperkecil risiko kesalahan dalam pengembangan sistem atau perangkat lunak.


Selasa, 23 Juli 2024

Pentingnya Ikut Beroganisasi

Selamat sore hari ini tanggal 23 Juli 2024, dan Siang Tadi habis memberikan sambutan dan wejangan sepatah kata dan dua buah patah kata buat mahasiswa yang sedang mengadakan kegiatan Latgab ( latihan gabungan) Unit Kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam. 



Saya Salut dan mengapresiasi Para Mahasiswa yang aktif dalam berorganiasi, dan beruntunglah kalian yang sejak sekolah SMP, SMA, hingga Kuliah aktif berorganisasi apapun itu organisasinya asalkan positif dan catatan penting tanpa kita sadari ternyata mengikuti kegiatan organisasi itu banyak sekali manfaatnya untuk kita pribadi terutama dalam mendukung pengembangan diri dan memperluas jaringan sosial di masa depan.

yuk kita cari alasan apa saja dan  mengapa ikut serta dalam organisasi itu sangat penting

Yang pertama mungkin bisa dari sisi Pengembangan Soft Skill aneh sih tapi, kenapa demikian ?.... karena Organisasi membantu mengasah keterampilan komunikasi, kepemimpinan, manajemen waktu, dan kerja sama. Keterampilan ini adalah soft skills yang sangat penting dalam dunia kerja, di mana kolaborasi dan kemampuan beradaptasi menjadi nilai tambah yang signifikan.

Kedua dapat Memperluas Jaringan Sosial dan Profesional mungkin saat ini belum terasa tapi nanti 2 atau 3 tahun lagi mungkin lebih,lalu Kenapa?... karena tidak dipungkiri dengan Bergabung dalam organisasi memungkinkan kita bertemu banyak orang dengan latar belakang berbeda. Jaringan sosial ini bisa menjadi aset berharga di masa depan, baik dalam hal dukungan pribadi maupun peluang profesional.

Lalu ketiga ini yang paling penting kita dapat Pengalaman Praktis dalam Memimpin dan Bekerja dalam Tim  kenapa Tidak ?... Karena Melalui organisasi, kita bisa belajar bagaimana bekerja dalam tim, mengelola konflik, dan bertanggung jawab atas tugas-tugas yang diberikan. Pengalaman ini sangat berguna ketika kita memasuki dunia kerja, di mana sering kali kita akan dituntut untuk mampu memimpin atau bekerja sama dalam tim.

Kempat kita ambil nilai positip dari setiap kegiatan di mana ada "Peluang untuk Mengembangkan Minat dan Bakat" , karena di Organisasi sering kali memiliki kegiatan yang mendukung minat dan bakat anggotanya, seperti organisasi seni, olahraga, hingga kewirausahaan. Dengan bergabung, kita memiliki ruang untuk mengasah potensi tersebut, yang bisa bermanfaat dalam berbagai aspek kehidupan di masa depan.

kelima kita dapat "Menumbuhkan Rasa Tanggung Jawab dan Disiplin", untuk Menjadi bagian dari sebuah organisasi menuntut kita untuk bertanggung jawab terhadap tugas dan kewajiban. Dengan begitu, kita belajar untuk lebih disiplin dan komitmen, yang sangat penting dalam menjalani kehidupan profesional.

ke enam ingat tidak semua kegiatan yang kita create di organisasi harus berjalan lancar dari dari sini kita dapat Meningkatkan Kemampuan Problem Solving dan Pengambilan Keputusan, Ingat Dalam organisasi, kita sering dihadapkan pada berbagai tantangan yang mengharuskan kita mencari solusi. Hal ini mengasah kemampuan berpikir kritis dan mengambil keputusan yang efektif, keterampilan penting yang sangat berguna di dunia kerja dan kehidupan sehari-hari.

Terakhir sebagai "media" untuk Membuka Peluang Karier yang Lebih Luas, sudah tidak di pungkiri saat ini Banyak sekali perusahaan mencari kandidat yang aktif berorganisasi karena menunjukkan inisiatif dan kemampuan berkolaborasi. dan Pengalaman organisasi ini dapat menjadi nilai tambah dalam resume dan memperbesar peluang untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan.